KNGInfo.com – Meski ada banyak warung atau kedai yang ada di sekitaran Kuningan, namun nyatanya masih banyak warga yang memilih untuk berbelanja di swalayan. Hal ini dikarenakan produk yang ada di swalayan cenderung lebih lengkap dan murah. Misalnya saja beberapa toko swalayan daerah Kuningan yang akan kita bahas pada postingan kali ini. Mari langsung saja simak ulasan selengkapnya.
Beberapa Toko Swalayan Daerah Kuningan
Berikut ini ada beberapa toko swalayan daerah Kuningan yang bisa kamu kunjungi, diantaranya adalah:
1. Swalayan Sukanya Luragung
Alamat: Luragung, Kuningan, Jawa Barat.
Kontak: 0896 7382 0223
Jam operasional: Setiap hari mulai pukul 08.00 hingga 21.00 WIB.
Swalayan ini terkenal dengan harga produk yang murah dan menyediakan harga grosir. Untuk pelayanannya juga baik dan ramah. Belum lagi tempatnya yang luas dan strategis sehingga banyak masyarakat Kuningan yang memilih berbelanja di swalayan ini.
2. Esbe Ahmad Yani Kuningan
Alamat: Jl. Ahmad Yani No. 08, Kuningan, Jawa Barat.
Kontak: 0232 873476
Jam operasional: Setiap hari mulai pukul 08.00 hingga 21.00 WIB.
Ada juga swalayan Esbe Ahmad Yani Kuningan yang menjual produk rumah tangga dengan lengkap. Lokasinya yang strategis karena terletak di tepi jalan dan dekat dengan ATM BRI. Belum lagi parkirannya yang luas dan bahkan menerima transaksi debet. Untuk harga juga terbilang murah karena itu banyak masyarakat yang berbelanja disini.
3. Fajar Swalayan
Alamat: Ciawigebang, Kuningan, Jawa Barat.
Kontak: –
Jam operasional: Setiap hari mulai pukul 08.00 hingga 21.00 WIB.
Swalayan ini terkenal lengkap di daerah Kuningan, mulai dari kebutuhan rumah tangga, perlengkapan bayi hingga mainan anak pun ada. Pelayanannya juga baik dan ramah sehingga membuat pembeli merasa puas berbelanja pada tempat ini. Belum lagi harga yang ditawarkan terbilang murah, sehingga tak heran jika swalayan ini ramai pembeli.
4. Amelia
Alamat: Jl. Raya Luragung, Kuningan, Jawa Barat.
Kontak: 0852 289 2436
Jam operasional: Setiap hari mulai pukul 07.30 hingga 20.00 WIB.
Satu lagi swalayan terlengkap yang ada di Kuningan adalah Amelia. Mulai dari tempatnya yang stategis karena dilalui berbagai transportasi umum, hingga lengkapnya barang keperluan rumah tangga. Untuk harga pun cukup bersaing sehingga kamu yang ada didekat swalayan ini bisa mampir jika sedang ingin membeli sesuatu.
Akhir Kata
Itulah beberapa toko swalayan daerah Kuningan yang bisa kamu kunjungi. Semoga bermanfaat dan membantu kamu yang sedang membutuhkan informasi ini.